kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 2.340.000   -1.000   -0,04%
  • USD/IDR 16.712   -13,00   -0,08%
  • IDX 8.570   155,90   1,85%
  • KOMPAS100 1.188   24,76   2,13%
  • LQ45 863   17,67   2,09%
  • ISSI 300   6,15   2,09%
  • IDX30 447   6,81   1,55%
  • IDXHIDIV20 518   8,17   1,60%
  • IDX80 134   2,95   2,26%
  • IDXV30 137   1,51   1,12%
  • IDXQ30 143   2,38   1,69%
IPTEK /

Fase Bulan First Quarter Terjadi Akhir November, ini Penjelasan dan Penampakannya


Senin, 24 November 2025 / 15:08 WIB
Fase Bulan First Quarter Terjadi Akhir November, ini Penjelasan dan Penampakannya
ILUSTRASI. Fase Bulan First Quarter Terjadi Akhir November, ini Penjelasan dan Penampakannya

Sumber: NASA,Time and Date,Time and Date | Editor: Arif Budianto

KONTAN.CO.ID - Akhir November 2025 Bulan akan memasuki fase First Quarter atau Kuartal Pertama. Mari simak pembahasan berikut dan seperti apa penampakannya.

Memasuki akhir November 2025, satelit alami Bumi akan memasuki fase First Quarter.

Ini merupakan fase ke-3 dari siklus 8 Fase Bulan yang dikenal secara umum.

Mengutip dari laman NASA (science.nasa.gov), fase Bulan First Quarter akan terjadi pada tanggal 27 November 2025 mendatang.

Fase ini berlangsung setelah New Moon yang terjadi pada 19 November 2025.

Mau tahu lebih lanjut urutan fase Bulan dan seperti apa penampakannya pada fase ini? Masih dari sumber yang sama, inilah urutan fase Bulan dan penampakan untuk First Quarter atau Kuartal Pertama.

Baca Juga: Cincin Saturnus Bisa Menghilang? Ini Penjelasan yang Harus Anda Ketahui

Urutan Fase Bulan

  • Bulan Baru (New Moon)
  • Bulan Sabit Muda (Waxing Crescent)
  • Kuartal Pertama (First Quarter)
  • Cembung Awal (Waxing Gibbous)
  • Bulan Purnama (Full Moon)
  • Cembung Akhir (Waning Gibbous)
  • Kuartal Ketiga (Third Quarter)
  • Sabit Tua (Waning Crescent)

Seperti apa penampakan fase Bulan saat First Quarter?

Fase Bulan First Quarter/ Kuartal Pertama

Baca Juga: Mengamati Oposisi Uranus, Inilah Tips yang Harus Anda Ketahui

Pada fase ini Bulan akan berada pada posisi 90 derajat. Penampakan Bulan terlihat seperti bentuk setengah lingkaran.

Separuh Bulan terang dan separuhnya lagi gelap.

Penampakan fase Bulan ini akan muncul sekitar tengah hari dan terbenam sekitar tengah malam.

Menurut laman Timeanddate, penampakan fase Bulan First Quarter akan terlihat di wilayah Indonesia, khususnya Jakarta pada tanggal 28 November 2025 pukul 13:58 WIB.

Itu dia terkait pembahasan fase Bulan First Quarter yang terjadi pada akhir November 2025. Semoga bermanfaat dan dapat menambah wawasan.

Tonton: Danantara Siap Terbitkan Patriot Bonds Jilid II Rp 15 Triliun, Ini Catatan Analis

Selanjutnya: Segarkan Hari dengan Promo Chatime Hujan Pearl Cuma Rp 25.000, Spesial 24-27 November

Menarik Dibaca: Segarkan Hari dengan Promo Chatime Hujan Pearl Cuma Rp 25.000, Spesial 24-27 November

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Terpopuler
Kontan Academy
AYDA dan Penerapannya, Ketika Debitor Dinyatakan Pailit berdasarkan UU. Kepailitan No.37/2004 Pre-IPO : Explained

×